Tips Promosi Toko Online

Thursday, September 29, 2011

Bagi anda yang berjualan dengan toko online mungkin akan bertanya-tanya apakah toko online juga butuh promosi seperti toko nyata?

Sama dengan toko nyata, toko onlinepun butuh promosi, agar banyak dikunjungi para calon pembeli dan menghasilkan penjualan. Namun bedanya bila toko nyata biasanya hanya bisa dipromosikan melalui media massa dan dari mulut ke mulut, cara promosi toko online dapat dilakukan dengan banyak cara. Yaitu bisa dengan promosi online juga bisa dengan promosi offline.

Untuk promosi online bisa melalui:

1. Email
Cara promosi toko online ini merupakan cara termudah, karena kita cukup mengirimkan email yang berisi tentang toko online kita kepada orang-rang yang kita kenal atau mitra bisnis kita.

2. Mailing list
Promosi jenis ini sama dengan menggunakan email, namun sifatnya massal. Bila kita mengirimkan satu buah email maka akan terkirimkan ke semua anggota mailing list. Untuk saat ini mailing list terbesar adalah Yahoo! Group dan Google Group.

3. Forum
Lewat forum kita bisa mempromosikan toko online kita dengan cara membuat signature yang memuat link ke website atau toko online. Jadi setiap kita diskusi, baik mempostingkan topik baru atau menjawab topik anggota forum lainnya, akan ditampilkan signature kita.

4. Artikel
Dengan membuat artikel tentang toko online kita dan menyebarkannya kita dapat mendapatkan pengunjung yang tertarget, sebab artikel dapat memberikan informasi yang bermanfaat dan dicari oleh pembaca artikel. Artikel bisa berupa; tips, informasi atau bisa berupa tutorial dan lainnya.

5. Social Networking (Jejaring Sosial)
Dengan semakin maraknya Facebook dapat kita menfaatkan dalam mepromosikan toko online. Namun jaringan sosial di internet tidak hanya Facebook saja, masih ada Frienster, MySpace, Multiply dan masih banyak lainnya. Dengan memanfaatkan fitur yang ada dalam jaringan sosial dijamin toko online anda akan ramai dikunjungi calon pembeli.

6. Memasang Iklan
Ini merupakn yang wajib dilakukan oleh para pemilik toko online yang ingin mempromosikan toko onlinenya. Dan yang saya rekomondasikan adalah pasanglah iklan di Google AdWords. Karena Adwords sudah terbukti dapat mendatangkan traffik yang tertarget.

Untuk Promosi Offline bisa berupa:

1. Mempromosikan toko online pada teman-teman terdekat, saudara, mitra bisnis dan lainnya
2. Memasang poster dan menempelkannya di tempat-tempat yang ramai dikunjungi orang banyak.
3. memasang iklan di media massa.
4. membuat kartu nama yang mencantumkan alamat website atau toko online.
5. membuat selebaran mengenai toko online anda, dan sebarkan secara luas
6. dan masih banyak lainnya.

Sumber : http://klinikukm.com/
.

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Academics Blogs Academics Top Blogs blogarama - the blog directory Submit your website to 20 Search Engines - FREE with ineedhits! Media Promosi

  © Blogger template Brownium by Ourblogtemplates.com 2009

Back to TOP