Panduan Singkat Untuk Sukses Dalam Menggunakan Google Adwords

Saturday, March 12, 2011

Tips Sukses Google AdwordsGoogle Adwords dapat diartikan secara sederhana, sebagai kata-kata atau teks iklan yang ditayangkan pada search engine atau mesin pencari google dan jejaring iklannya.

Dengan Google Adwords, siapapun dan berapapun budget promosi yang dimiliki, dapat melakukan kampanye produk atau layanan bisnisnya.

Seiring pesatnya pertumbuhan google sebagai salah satu mesin pencari terbaik dunia, jumlah pengguna Google Adwords juga mengalami peningkatan.

Google Adwords digunakan sebagai kendaraan marketing yang strategis bagi para pelaku bisnis di internet. Profil perusahaan atau produk yang dipromosikan akan ditayangkan bersebelahan dengan list hasil pencarian google atau pada situs jejaring mitra google, sehingga dapat jelas terlihat oleh calon konsumen potensial. Perusahaan yang memasang iklan tersebut hanya dikenakan tarif apabila iklan tersebut di klik oleh pengguna internet.

Di bawah ini, panduan singkat salah satu cara marketing melalui Google Adwords.
1. Rancang teks iklan Google Adwords yang menarik
2. Cari keyword yang popular dan mewakili image perusahaan atau produk
3. Buat rekap statistik kunjungan

Merancang sebuah teks iklan untuk Google Adwords sebenarnya hampir sama dengan membuat iklan mini baris pada surat kabar. Namun demikian, Google Adwords akan ditampilkan pada mesin pencari yang memiliki konten sangat dinamis tergantung keywords yang diinginkan pengguna mesin pencari tersebut. Jadi secara sederhana dapat dikatakan bahwa iklan Google Adwords yang dipasang rata-rata akan terlihat selama hitungan menit bahkan detik.

Iklan Google Adwords yang dipasang akan muncul apabila keywords yang digunakan untuk mencari oleh pengguna internet cocok dengan salah satu atau lebih keywords yang digunakan untuk konten iklan Google Adwords. Jadi apabila pencarian berlanjut menggunakan keywords lain, yang tidak cocok dengan keywords yang kita gunakan, maka iklan Google Adwords tersebut tidak akan muncul.

Oleh karena itu merancang iklan teks Google Adwords seharusnya lebih menarik perhatian atau eye-catching, dibanding merancang iklan mini baris untuk surat kabar atau majalah, yang akan ditayangkan dan bisa dibaca calon konsumen, sehari, seminggu, bahkan sebulan penuh.

Penggunaan keywords yang popular untuk Google Adwords, akan meningkatkan frekuensi tayang iklan.

Semakin popular keywords, maka semakin banyak pengguna internet yang mencarinya melalui mesin pencari (dalam hal ini google). Namun tidak sembarangan keywords popular bisa dipergunakan. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan, seperti,

1. Apakah keywords popular Google Adwords tersebut relevan atau mewakili representasi perusahaan atau produk yang ditawarkan?

Apabila tidak, kita jangan menggunakannya. Sebab biasanya orang tidak akan peduli dengan Adwords yang muncul tidak relevan dengan apa yang dicarinya. Bahkan hal tersebut bisa saja menciptakan antipati terhadap perusahaan atau produk yang kita tawarkan. Bayangkan saja, apabila misalnya kita mengetikan keywords “Google Adwords”, yang muncul malahan iklan sabun mandi. Apakah kita akan peduli dengan iklan tersebut?

2. Sesuaikan keywords Google Adwords dengan budget yang kita miliki.

Periksa statistik penggunaan keywords tersebut pada google. Kemudian berapa kali kemungkinan iklan Google Adwords yang dipasang dapat tayang dalam satu bulan. Dengan begitu, dapat dihitung besaran taksiran biaya yang akan dikeluarkan sebagai kompensasi penayangan iklan Google Adwords tersebut.

Apabila budget terbatas, cari keywords yang benar-benar relevan saja. Agar iklan Google Adwords tersebut hanya akan diklik oleh kalangan yang memang mencari informasi tersebut.

Dibandingkan iklan Adwords yang kita pasang dalam satu bulan, diklik oleh jutaan pengguna internet, yang bukan merupakan calon konsumen potensial, lebih baik iklan Adwords tersebut tayang selama satu tahun penuh, dan hanya diklik oleh calon konsumen yang potensial. Selain hemat dalam urusan budget, hal itu juga dapat menghindarkan dari komentar tidak baik dari pengguna internet.

Setelah Google Adwords dipasang, analisa terus rata-rata klik yang dilakukan pengguna internet. Bandingkan jumlah klik yang dilakukan, dengan transaksi yang dilakukan.

Evaluasi apakah Google Adwords yang dipasang sudah efektif. Apabila tidak, cari permasalahannya, apakah Google Adwords kita kurang menarik, atau keywords yang kita gunakan tidak efektif, sehingga transaksi yang didapat minim, namun pembayaran Google Adwords membengkak.
.

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Academics Blogs Academics Top Blogs blogarama - the blog directory Submit your website to 20 Search Engines - FREE with ineedhits! Media Promosi

  © Blogger template Brownium by Ourblogtemplates.com 2009

Back to TOP